Skip to main content
Penulis : Vivi Fitriandani | Editor : Mustofa Cahya R | Publish :

Bolu Kukus Coklat Mocca Kue cake adalah salah satu jenis dari makanan penutup yang banyak penggemarnya. Kue cake ini sendiri ada cukup banyak rasa dan macamnya. Beberapa varian rasa yang banyak digem… Begini Ulasannya

Mau Buat Bolu Kukus Coklat Mocca Pakai 5 Telur Saja? Lihat Resep Berikut!

Bolu Kukus Coklat Mocca


Kue cake adalah salah satu jenis dari makanan penutup yang banyak penggemarnya. Kue cake ini sendiri ada cukup banyak rasa dan macamnya. Beberapa varian rasa yang banyak digemari adalah coklat, vanila dan rasa-rasa kopi.
 
Resep kue cake pun sekarang sudah semakin banyak dan mudah untuk ditemukan. Beberapa resep pun ada yang hanya memakai 3, 4 ataupun 5 butir telur. Jadi, jika Anda ingin mencoba membuatnya di rumah, tak perlu bingung mendapatkan resepnya dimana.

Nah, di kesempatan ini juga akan membahas tentang salah satu resep kue cake lezat namun hanya menggunakan 5 butir telur pada adonannya. Resep yang akan dibahas tersebut adalah resep bolu kukus coklat mocca 5 telur. Tidak sulit membuat ini, bahkan cukup simple.

Penasaran? Yuk, langsung saja simak pembahasannya di bawah ini! Resep Bolu Kukus Coklat Mocca Lembut dan Nikmat dengan 5 Telur
 

Bahan A:

  1. 250 gram gula pasir
  2. 1 sdm emulsifier
  3. 5 butir telur

Bahan B:

  1. ¼ sdt vanili
  2. 300 gram tepung terigu berprotein sedang
  3. 20 gram tepung maizena
  4. Semua bahan tersebut diaduk jadi satu agar halus

Bahan C:

  1. 120 ml santan
  2. 50 ml susu cair ataupun air
  3. 100 ml minyak sayur
  4. Semua bahan campuran jadi satu

Bahan Tambahan:

  1. 30 gram coklat bubuk
  2. 1 sendok teh pasta moka

Cara Membuat Bolu Coklat Mocca:

  1. Siapkan dahulu panci kukusan. Panaskan hingga air mendidih.
  2. Siapkan juga loyang dengan ukuran 20 x 22 cm. Jangan lupa alasi dengan kertas roti atasnya. Lalu pada pinggir loyang olesi dengan margarin.
  3. Masukkan bahan-bahan A ke dalam sebuah wadah. Aduk dengan mixer dan kecepatannya tinggi sampai warnanya berubah putih pucat serta mengental.
  4. Tambahkan bahan-bahan B dan C secara bertahap dan bergantian. Anda bisa usahakan untuk mulai dari bahan tepung terigu, dan diakhiri pula dengan bahan tersebut.
  5. Aduk bahan-bahan semua itu dengan mixer yang kecepatannya sedang saja sampai rata.
  6. Bagi adonan kue, lalu timbang.
  7. Masukkan 2/3 adonan ke dalam satu wadah, kemudian tambahkan coklat bubuk. Aduk sampai rata.
  8. Masukkan 1/3 adonan lainnya ke dalam wadah yang lain, kemudian tambahkanlah pasta mocca. Aduk juga sampai rata.
  9. Tuangkan ½ bagian adonan ke loyang, hentak-hentakkan supaya udara keluar. Kukus di atas api sedang selama kurang lebih 8 menit. Tutup panci kukusan jangan lupa diberi kain bersih.
  10. Tuangkan adonan mocca ke dalam loyang, lakukan hal yang sama seperti pada adonan sebelumnya.
  11. Lakukan langkah-langkah di atas sampai semua adonan habis. Untuk adonan paling akhir, Anda bisa kukus sampai kurang lebih 15 menit.
  12. Apabila sudah matang, angkat kue dari oven lalu biarkan dingin.
  13. Jika sudah dingin, keluarkan dari loyang dan tambah topping di atasnya agar semakin lezat. Topping dapat sesuai selera. 


Wah, ternyata cukup mudah ya membuat Bolu Coklat Mocca dengan memakai 5 telur? Jadi, Anda bisa mencoba membuatnya di rumah saat ada waktu senggang atau saat ingin berkreasi memasak. 

Sajikan kue cake ini sebagai cemilan saat santai dengan ditemani segelas kopi atau susu. Anda pun bisa menyajikannya sebagai makanan penutup untuk di acara-acara penting bersama keluarga. Selamat mencoba!

Advertising