Skip to main content
Penulis : Mustofa C.R | Editor : Mustofa Cahya R | Publish :

Halo sobat Topwisata lovers, kalian pasti sedang menunggu artikel terbaru yang terkeren sejagat maya ini bukan? Kalian sudah menemukan destinasi tempat wisata untuk hari l… Begini Ulasannya

Berenang dan Berpetualang di Labersa Water Park Riau fantasi






Halo sobat Topwisata lovers, kalian pasti sedang menunggu artikel terbaru yang terkeren sejagat maya ini bukan? Kalian sudah menemukan destinasi tempat wisata untuk hari libur kalian guna membuat quality time bersama keluarga maupun gebetan? Jika belum, mimin punya rekomendasi buat kalian. 

Mimin punya saran untuk kalian yang ingin berlibur dan berpetualang di tempat wisata. Tepatnya berada di Propinsi Riau, tempat wisata ini mempunyai konsep permainan air sekaligus memiliki taman bermain atau theme park yang keren abis. 

Biasanya taman bermain atau theme park yang sangat popular terletak di Propinsi Jawa Timur, namun jangan salah. Indonesia itu sangat luas. Banyak tempat dan spot menarik untuk disinggahi dan dijadikan destinasi liburan.

Diresmikan pada tahun 2009 silam, tempat wisata ini memiliki fasilitas dan zona permainan yang bisa dibilang lengkap. Memiliki lahan seluas kurang lebih sekitar 6,5 hektar, tempat wisata ini merupakan salah satu tempat wisata terbesar di Indonesia. 

Tak hanya besar, namun juga cukup leluasa bermain di tempat wisata ini. Sebut saja Riau Fantasi (Labersa Waterpark dan Labersa Themepark). Namun kali ini mimin akan berikan ulasan untuk Labersa Waterpark.



Kawasan wisata ini salah satu bagian dari PT. Labersa Hutahaean yang merupakan kawasan One Stop Direction. Disekitar tempat wisata terdapat Hotel berbintang 5 dan juga lapangan golf yang keren. 

Labersa Waterpark sangat digemari anak-anak, sebab selain memiliki kadar air yang jernih juga memiliki banyak spot menarik untuk dinikmati. Anda dan keluarga dijamin sangat betah dan ingin berlama-lama untuk bisa menikmati semua fasilitas di area tempat wisata.

Harga Tiket Masuk Tempat Wisata

Untuk bisa mendapatkan akses masuk tempat wisata terdapat beberapa harga tiket masuk yang ditawarkan. Pada weekday atau Senin hingga jumat, Labersa Waterpark dan Labersa Themepark dikenakan tarif sebesar Rp 60.000 dan pada weekend atau sabtu, minggu dan hari libur, Labersa Waterpark dan Labersa Themepark dikenakan tarif sebesar Rp 70.000. 

Dan untuk tiket terusan atau masuk kedua tempat bermain dikenakan tarif tiket sebesar Rp 100.000 untuk weekend dan weekday. Atau untuk lebih jelasnya kalian bisa menghubungi pihak pengelola dengan nomor telpon (0761) 7865590. 

Sebab harga yang tertera di web ini dapat berubah sewaktu-waktu. Atau anda juga bisa sekedar menanyakan reservasi tempat maupun beberapa fasilitas yang memang berbayar.

Untuk Jam operasionalnya buka setiap hari dan untuk harga tiket masuk pada hari senin hingga jumat atau weekday buka mulai pukul 10.00 WIB sampai 18.00 WIB dan untuk weekend atau hari sabtu, minggu dan hari libur buka mulai pukul 09.00 WIB sampai 18.00 WIB.

Lokasi Tempat Wisata




Tempat wisata keren ini terletak di Jl. Labersa, Simpang Tiga, Kecamatan Siak Hulu, Kabupaten Kampar, Propinsi Riau. 

Tempat wisata ini tak jauh dari bandara international sultan Syarif Kasim II atau hanya berjarak sekitar 10 menit perjalanan menggunakan kendaraan. Sedangkan jarak dari pusat kota memakan waktu sekitar 20 menit. Seperti di artikel sebelumnya, kalian juga bisa meminta bantuan GPS atau Google Maps, sebab tempat wisata ini sangat mudah ditemukan.

Fasilitas Tempat Wisata



Karena tempat wisata ini cukup luas, pihak pengelola membagi beberapa jenis kolam renang, mulai untuk anak-anak hingga orang dewasa. Terdapat juga zona bermain air dimana itu adalah surganya tempat bermain untuk anak. Tak hanya anak kecil saja yang suka, bahkan orang dewasa juga menyukai taman bermain air yang satu ini. Kolam renang di tempat wisata terbagi menjadi 5 jenis, antara lain :

Adult Pool / Kolam Renang Dewasa



Kolam renang dewasa memiliki kedalaman air dari permukaan sedalam 1,5 meter. Kolam ini dikhususkan untuk orang dewasa maupun remaja yang bisa berenang dengan lancar. Jangan ada diving diantara pengunjung dan petugas, sebab itu membahayakan nayawa.



Adventure Pool



Adventure pool merupakan kolam renang yang di gemari anak-anak. Dengan memiliki luas 1.800 meter persegi, terdapat bangunan yang keren dan sangat disukai anak-anak. Disini anak-anak bisa mencicipi berbagai macam permainan air. Banyak rintangan yang harus dilewati di tengah kolam renang.

Lazy River Pool



Lazy pool merupakan kolam renang yang menyerupai sungai. Tempat yang sangat cocok untuk bersantai dan bercanda bersama kawan, keluarga maupun gebetan. Lazy pool memiliki lintasan yang cukup panjang, hampir 1 km atau lebih tepatnya 950 meter. 

Bagi kamu yang ingin benar-benar mager atau malas gerak, lazy pool disini cocok banget untuk kamu. Apalagi kalau kamu datang ketempat ini dari pagi, cukup mengapung saja di lazy pool ini hingga anda jenuh dan waktu menjelang malam.

Baby Pool / Kolam Renang Balita

Disini juga tersedia kolam renang untuk balita. Meskipun diberikan konsep kolam renang balita, kalian khususnya para orang tua juga harus turut memperhatikan anak anda supaya tidak terjadi hal yang tidak diinginkan, seperti terpeleset hingga jatuh atau hal lain. Baby pool memiliki kedalam sekitar 30 cm, anda bisa bermain bersama anak anda dengan santai dan tentunya anda sebagai orang tua juga harus berhati-hati.

Crocodile River Pool

Area kolam renang ini lain dari pada yang lain, sebab memiliki design yang sangat menarik. Mulai dari dataran yang zigzag sehingga membuat anak belompatan dari satu daratan ke daratan yang lain. Wahana ini memiliki kedalaman sekitar  1,5 meter dan luas 1200 meter persegi. Banyak wahana permainan yang bisa dinikmati disini, seperti race slide dan juga ada big jump slide yang memiliki ketinggian hingga 15 meter.

Selain memiliki banyak jenis kolam renang, terapat juga fasilitas penunjang tempat wisata, antara lain :

Berbagai jenis peluncuran atau perosotan yang tentunya sangat seru. Karena jika kolam renang memiliki luas hingga 6,5 hektar, sangat sayang jika tak ada wahana perosotan yang tinggi dan beragam jenis. Mulai dari yang menantang hingga yang santai semua ada di tempat ini.

Terdapat beberapa CCTV yang dipasang di area wisata guna mengawasi kegiatan para pengunjung di area tempat wisata. Selain membuat aman barang bawaan anda, juga bisa melihat gerak gerik yang mencurigakan.
Warung makan atau kantin juga ada. Untuk pengunjung yang merasa lapar dan haus bisa menjajaki makanan ringan maupun berat. Namun makanan yang popular di berbagai tempat kolam renang adalah mie instan.

Pengelola juga menyediakan persewaan alat renang. Pelampung single Rp 15.000, pelampung double Rp 25.000, loker Rp 25.000.



Tersedia beberapa gazebo untuk peristirahatan, namun pengunjung harus menyewa gazebo ini, dengan morogoh kocek yang cukup fantastis. Untuk Weekday dikenakan tariff sebesar Rp 150.000 dan Weekend dikenakan tariff sebesar Rp 200.000.



TOPWISATA.INFO - REFERENSI TEMPAT WISATA TERPERCAYA
Advertising